Kamis, 7 September 2023
Rapat minggon merupakan kegiatan yang dilaksanakan satu minggu sekali di hari kamis oleh perangkat Desa Cipancur. Kegiatan ini diikuti kepala desa, sekretaris desa, babinsa, bhabinkamtibmas, linmas, kepala dusun serta ketua RT/RW. Lokasi rapat minggon dilaksanakan di aula Desa Cipancur. Hal ini dilakukan untuk mengevaluasi kinerja perangkat desa selama satu minggu dan seminggu kedepan. pelaksaaan rapat minggon ini dipimpin langsung oleh Bapak Kepala Desa Cipancur Ian Sahrudin. Pada kesempatan ini beliau menyampaikan kegiatan jumat bersih yang akan dilakukan di RT 1. Ada beberapa penyampaian penting dalam rapat ini diantaranya :
1. Ketua Lembaga Permasyarakatan Desa Bapak Supandi yang turut hadir menyampaikan program rumah tidak layak huni ( RUTILAHU) dan pembangunannya sudah mencapai 95%. Ketua LPM Desa juga memiliki program untuk membangun 20 rumah layak huni. Dari 20 rumah layak huni sudah 13 rumah yang dikontrol langsung oleh ketua LPM desa.
2. Ketua RW 1 Bapak Wanohudin menyampaikan kebersihan diwilayah tersebut sudah maksimal dan semua sampah sudah terangkat.
3. Bapak kepala desa menekankan kepada seluruh masyarakat desanya untuk membayar pajak PBB yang ditargetkan sudah selesai sebelum tanggal 19 september. Hal ini dikarenakan desa cipancur masih kurang 0.2% untuk mencapai 50%. Bapak Kepala Desa menambahkan pembayaran pajak juga akan memberikan manfaat terhadap pembangunan di Desa Cipancur kedepannya.
Semoga dengan adanya rapat minggon ini supaya pemerintahan desa dapat berjalan dengan baik, dan semoga program pembangunan yang ada didesa dapat terealisasikan dengan baik dan berjalan lancar.
Tinggalkan Komentar
Email anda tidak akan ditampilkan. Harap isi semua yang bertanda *